Caption Foto : Suasana pengajian

mediapetisi.net – Istighosah dan pengajian rutin Jum’at legi, serta do’a dan tahlil bersama untuk mengenang Prof. Dr. Ing. H. Bacharuddin Jusuf Habibie, FReng Bertema “Kita hidupkan semangat keislaman menuju kemaslahatan dan kedamaian umat untuk bersama mewujudkan Jombang yang berkarakter dan berdaya saing”. Bertempat di pendopo kabupaten Jombang. Jum’at (13/9/2019).

Acara tahlil dan istighosah dipimpin oleh K.H. Masduqi Abdurrahman Al-Hafidz, sedangkan untuk Tausiyah/ceramah dan do’a dipimpin oleh K. H. Muhammad Jamaluddin Ahmad yang merupakan pengasuh pondok pesantren Al-Muhibin Tambakberas. Dalam pengajian ini hadir Bupati Jombang, Sekretaris daerah kabupaten Jombang, jajaran OPD, jajaran Forkopimda, para tokoh agama yang ada di kabupaten Jombang dan kepala sekolah/madrasah yang ada di Kabupaten Jombang.

Bupati Jombang, Hj. Mundjidah Wahab mengatakan bahwa, Pengajian rutin jum’at legi ini berfungsi untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT. Selain itu, pengajian rutin ini juga sebagai penyambung silaturrahim dengan berdo’a bersama. Selain itu, hari ini juga dilangsungkan do’a bersama untuk B.J. Habibie yang merupakan presiden ke 3 Republik Indonesia.

“Semoga almarhum diterima amal ibadahnya disisi Allah SWT, semua dosanya diampuni oleh Allah SWT dan keluarganya diberikan kesabaran”, do’a Mundjidah.

Pemerintah Kabupaten Jombang mengajak seluruh jama’ah yang hadir dan masyarakat Kabupaten Jombang agar setelah pelaksanaan Sholat Jum’at di Masjid Jami’ Baitul Mukminin untuk melaksanakan sholat sekaligus Sholat Ghoib. Mundjidah meminta Kepada kepala Sekolah/Madrasah yang hadir untuk menggerakkan muridnya yang berada disekitar alun-alun Jombang untuk ikut serta dalam sholat ghoib untuk presiden RI ke 3 BJ. Habibie. Habibie merupakan bapak bangsa yang hebat dan luar biasa. Indonesia kehilangan sosok dan tokoh hebat bangsa, Habibi adalah penggagas dan mengharumkan nama bangsa Indonesia dalam bidang teknologi dengan menciptakan dan mendirikan perusahaan pesawat bukan hanya untuk Indonesia, tetapi dunia.

Habibie adalah bapak demokrasi yang membuka klan demokrasi dan klan kebebasan pers, serta penggagas Imtaq dan Iptek. Habibie merupakan sosok yang patut untuk diteladani yang perjuangannya perlu untuk terus dilanjutkan perjuangannya, terutama bagi penerus banga dengan memperkenalkan teknologi agar sumberdaya manusia Indonesia unggul untuk kemajuan bangsa Indonesia, pungkas Mundjidah. (rin)