Caption foto : Camat saat sambutan

JOMBANG : Pisah Sambut Camat Tembelang diselenggarakan pada hari Jumat 18 Januari 2019  bertempat  di Pendopo Kecamatan Tembelang Kabupaten Jombang. Acara tersebut dihadiri Forpimcam Kecamatan Tembelang, UPTD/UPTB, Kepala KUA dan Kepala Desa se Kecamatan Tembelang, Kepala Puskesmas Tembelang dan Jatiwates, Ketua PKK Kecamatan dan Ketua PKK Desa dan anggota, Pendamping PKH, Ketua PPK, Ketua BPD serta LPM se-Kecamatan Tembelang.

Pisah Sambut Camat Tembelang Dra. Wor Windari, Msi dengan Muchtar SIP terkonsep rapi, Dra. Wor Windari MSi dalam sambutannya menyampaikan terimakasih dan permintaan maaf yang sebesar-besarnya bila selama dalam mengemban tugas mengabdi kepada negara dan melayani masyarakat di Kecamatan Tembelang ada tutur kata ataupun tingkah laku yang kurang berkenan dan semoga dengan kehadiran Camat yang baru Muchtar SIP Kecamatan Tembelang lebih baik kedepannya.

“Saya di Kecamatan Tembelang sejak tahun 2014, nggak terasa sudah 5 tahun. Saya biasanya marah-marah kalau masalah pembayan pajak. Terima kasih kepada MHI, Phokpan, Phalosari dan Kepala Desa yang telah banyak membantu kegiatan yang ada d Wilayah Tembelang karena tanpa bantuan semuanya tidak akan bisa berjalan dengan baik dan sukses,” ujarnya.

Wor Windari juga menyampaikan selamat kepada Muchtar SIP menjadi Camat Tembelang. “Saya berpindah tempat tugas menjadi Camat Diwek, mengabdi kepada Negara melayani masyarakat namun Kecamatan Tembelang tak akan pernah beliau bisa lupakan,”tuturnya.

Camat Tembelang yang baru Muchtar SIP. MSi menyampaikan Salam hormat dan kenal kepada Kapolsek, Danramil, Kepala KUA, Semua Kepala Desa dan seluruh tamu undangan yang telah hadir, lebih lanjut beliau berterima kasih telah disambut dengan baik di Kecamatan Tembelang.

“Saya mohon kerjasama yang baik dengan semua Kepala Desa, Tokoh Masyarakat dan meminta Do’a kepada yang hadir agar dalam melaksanakan tugas mengabdi Kepada Negara dan Melayani Masyarakat di Kecamatan Tembelang diberi kelancaran, kemudahan dan mendapatkan Ridho dari Allah S.W.T serta membuahkan hasil yang lebih baik lagi untuk Kecamatan Tembelang kedepannya,” harapnya.

Eko Kepala Desa Pulogedang sebagai Koordinator Kepala Desa Kecamatan Tembelang menyampaikan terimakasih Camat Tembelang yang sudah 5 tahun mengemban tugas mengabdi kepada negara dan melayani masyarakat di Kecamatan Tembelang.

“Kami akan rindu omelan Bu Camat yang selalu diobyak-obyak masalah bayar pajak, meski beda pandangan tapi kami tetap menjaga kebersamaan d kecamatan Tembelang. Kami bangga dengan Bu Camat selama memimpin di Tembelang memperoleh penghargaan dalam pemberdayaan masyarakat di kecamatan Tembelang. Pada saat banjir di wilayah Tembelang Bu Camat juga turun ke Lokasi banjir,” tegasnya.

Semua Kepala Desa berharap meskipun pindah di Kecamatan Diwek, silaturahim tetap terjaga. Untuk Camat Baru semoga bisa bekerjasama dengan baik untuk menjadikan Tembelang lebih baik lagi, pungkasnya.(yun)