Caption Foto : Peserta saat mengikuti pertandingan bola voli mini
mediapetisi.net – Sambut Hari Amal Bhakti (HAB) Kementrian Agama RI ke-80 Tahun 2025, Kantor Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Jombang mengadakan berbagai perlombaan, diantaranya lomba bola voli mini, lomba tenis meja dan lomba bulutangkis.
Kepala Kantor Kemenag Jombang Muhajir melalui Sekretaris Panitia Peringatan HAB Kemenag ke-80, Nur Hadi Ahmad ketika diwawancarai di Kantor Kemenag Jombang mengatakan perlombaan bola voli mini, tenis meja, serta bulutangkis dilaksanakan mulai 24 November 2025 sampai dengan 18 Desember 2025.
“Perlombaan ini merupakan ajang untuk menjalin silaturahmi diantara sesama keluarga besar Kementerian Agama Kabupaten Jombang dan mencari juara di tingkat Kabupaten untuk diikutsertakan pada agenda serupa di tingkat Provinsi,” terang Nur Hadi. Kamis (27/11/2025)
Sedangkan peserta yang mengikuti dari seluruh Satuan kerja (satker) negeri Kementerian Agama Kabupaten Jombang.
“Untuk lomba bola voli mini diikuti untuk kategori putra dan putri bertempat di aula Kemenag Jombang, lomba tenis meja untuk kategori putra bertempat di PTM Jogoroto, serta lomba bulutangkis untuk kategori ganda putra bertempat di aula Kemenag Jombang,” jelas Nur Hadi.
Nur Hadi mengajak kepada seluruh satuan kerja Kemenag Jombang agar dapat mengikuti seluruh agenda kegiatan dalam rangka menyemarakkan Peringatan Hari Amal Bakti ke-80 Kemenag RI
“Semoga peringatan HAB Kemenag ke-80 bisa meningkatkan semangat kebersamaan, kekompakan, memperkuat rasa syukur, membangun citra positif Kementerian Agama, serta meningkatkan partisipasi dan keaktifan seluruh satuan kerja,” pungkasnya. (yn)










