Caption Foto : Pengumuman Pindah Alamat Bank Jatim Kantor Fungsional Mojowarno
mediapetisi.net – PT Bank Pembangunan Daerah Jatim Tbk atau Bank Jatim Cabang Jombang relokasi Kantor Fungsional Mojowarno mulai tanggal 24 Februari 2025.
“Kantor Fungsional tersebut merupakan relokasi dari alamat lama JI. Merdeka no 75 Ruko B Desa Mojowarno, Kecamatan Mojowarno, Kabupaten Jombang ke alamat baru di JI. Merdeka no 49 Dusun Mojodukuh, Desa Mojowangi, Kecamatan Mojowarno, Kabupaten Jombang,” terang Pemimoin Cabang Bank Jatim Jombang Hanif Julhamsyah ketika dikonfirmasi. Jum’at (14/2/2025)
Hanif berharap dengan pindahnya kantor fungsional Mojowarno bisa menjadi awal yang baik untuk melanjutkan bisnis dan layanan Bank Jatim kepada nasabah di Kecamatan Mojowarno dan sekitarnya.
“Selain itu, Bank Jatim selalu berkomitmen untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat, mulai dari ragam produk dan jasa, teknologi, hingga pelayanan. Bank Jatim juga sudah memiliki berbagai teknologi perbankan, seperti JConnect Mobile, CRM, ATM, EDC, ORIS, sampai virtual account,” jelasnya.
Bank Jatim siap mendukung program pemerintah di Kabupaten Jombang khususnya di Kecamatan Mojowarno dan sekitarnya.
“Semoga perpindahan alamat kantor ini tidak mengurangi value yang Bank Jatim berikan kepada masyarakat, tapi justru dapat memaksimalkan perputaran roda perekonomian di Kabupaten Jombang,” pungkas Hanif. (yn)









