Caption Foto :Rektor UNDAR Jombang saat MoU dengan anak perusahaan BRI
mediapetisi.net – Universitas Darul Ulum Jombang (UNDAR) merupakan perguruan Tinggi yang dikelola oleh Lembaga Yayasan Universitas Darul Ulum.Keberadaannya tidak bisa dilepaskan dari misi besar pendirinya Dr. K.H. Mustain Romly.
Undar Jombang merupakan suatu gerakan Pendidikan yang melakukan pembaharuan diberbagai bidang antara lain ekonomi, sosial, dan keagamaan. Selain itu Sebagai lembaga Pendidikan tinggi modern yang melakukan kegiatan nyata dalam mencerdaskan kehidupan bangsa. hal ini disampaikan oleh Rektor Prof .Dr.H. Amir Maliki Abitolkha,
Menurut Rektor, pengembangan universitas selalu memperhatikan dan memadukan secara terintegratif antara misi Universitas Darul Ulum dengan sistem pendidikan Nasional secara konsisten. “Arah pengembangan kampusberdasarkan yaitu :Pertama eksistensi Universitas Darul Ulum tidak dapat dilepaskan dari Sistem Pendidikan Nasional Republik Indonesia,” katanya
Tidak hanya itu, Universitas Darul Ulum adalah institusi penyelenggara pendidikan tinggi, mempunyai tanggung jawab melahirkan sarjana S1 dan S2. Lulusannya tersebut mempunyai kemampuan menguasai dan mengembangkan ilmu sesuai bidangnya secara etis dan Islami (berbasis pada nilai-nilai Islam) berdasarkan pada standar kurikulum. Harapan masyarakat sebagai pengguna jasa lulusan pendidikan tinggi.
“Pengembangan pendidikan Universitas Darul Ulum dilakukan secara terintegrasi antara misi Universitas Darul Ulum dengan Sistem pendidikan nasional sebagai penyedia jasa bagi masyarakat pengguna. Dengan memiliki 20 Prodi dan 8 Fakultas serta 1 program Pasca Sarjana Universitas Darul Ulum berupaya menjadikan kampus bukan sekedar sebagai tempat transformasi ilmu dosen kepada mahasiswa , Akan tetapi ingin menjadikan dirinya sebagai rumah ilmu sesuai dengan namanya Darul Ulum Yakni sebagai rumah ilmu,” jelasnya
Sementara itu, penghuninya harus selalu memiliki ciri khas serta mengedepankan keberanian bertanggung jawab, kebebasan mereka didasari kekuatan nalar yang kokoh serta keterbukaan dalam menerima segala informasi.
Lembaga pendidikan tinggi cara pembenahan dan adaptasi selalu dilakukan secara profesional serta berkualitas dari sarana prasarana serta pelayanan yang berujung pada kenyamanan mahasiswa dan civitas akademika. Hal itu terlihat dari kegiatan – kegiatan yang bersifat mengembangkan soft skill (komunikasi, kepemimpinan, kerja tim), memperluas jaringan sosial dan profesional, menyalurkan bakat dan minat, semua itu dilakukan dalam upaya meningkatkan percaya diri, serta memperkaya pengalaman dan peluang kerja, agar alumni menjadi lulusan lebih kompetitif di dunia kerja.
Dilaksanakan Penandatanganan MoU Unversitas Darul Ulum dengan Anak perusahaan BRI dan PT.BFI Jatim tersebut guna menambah jaringan luas untuk Recruitmen karyawan baru, termasuk Magang dan Praktikum bagi mahasiswa Universitas Darul Ulum
Dikatakan juga oleh Rektor, ada juga Kegiatan link and match untuk menyelaraskan dunia pendidikan (sekolah/kampus) dengan kebutuhan Dunia Usaha dan Dunia Industri (DUDI) agar lulusan punya keahlian yang sesuai, relevan, dan langsung bisa diserap dunia kerja, sehingga mengurangi pengangguran terdidik.
Kampus undar juga meningkatkan kualitas SDM, dan membuat pendidikan lebih efektif dan efisien. Di dasari hal tersebut, Universitas Darul Ulum siap menerima mahasiswa baru tahun akademik 2026/2027
Peelu diketahui, universitas Darul Ulum Jombang selalu terus berbenah dalam upaya memastikan kampus Undar menjadi kampus professional berdasar nilai nilai Trisula, sehingga mampu menghasilkan profil alumni yang mempunyai kompetensi yang cukup dan mampu berdaptasi dengan dunia kerja, dengan dilandasi nilai nilai keagaman yang berbasih Trisula sebagai bagian dari Keunikan Universitas Darul Ulum Jombang, pungkas, Rektor Prof .Dr.H. Amir Maliki Abitolkha,Mag. (yn)










