Caption Foto : Pemimpin Cabang Bank Jatim Jombang Hanif Julhamsyah saat menyerahkan potongan tumpeng kepada Plt Camat Mojowarno M. Ronny Afriandie dan Direktur RSK Mojowarno dr. Heri Wibowo.

mediapetisi.net – PT Bank Pembangunan Daerah Jatim Tbk atau Bank Jatim Cabang Jombang meresmikan Kantor Fungsional Mojowarno. Peresmian ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Pemimpin Cabang Bank Jatim Jombang Hanif Julhamsyah yang diserahkan kepada Plt Camat Mojowarno M. Ronny Afriandie dan Direktur RSK Mojowarno dr. Heri Wibowo.

Kantor Fungsional tersebut merupakan relokasi dari alamat lama JI. Merdeka no 75 Ruko B Desa Mojowarno, Kecamatan Mojowarno, Kabupaten Jombang ke alamat baru di JI. Merdeka no 49 Desa Mojowangi, Kecamatan Mojowarno, Kabupaten Jombang. Senin (24/2/2025)

Pemimpin Cabang Bank Jatim Jombang Hanif Julhamsyah menyampaikan Bank Jatim Kantor Fungsional Mojowarno telah berdiri sejak tahun 2015 dan Peresmian gedung kantor ini merupakan langkah nyata Bank Jatim dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat di wilayah Mojowarno dan sekitarnya.

“Dengan adanya gedung kantor yang baru ini, diharapkan dapat lebih meningkatkan kualitas layanan kepada nasabah, serta mendukung perkembangan ekonomi lokal yang semakin maju,” harapnya.

Menurut Hanif, Bank Jatim selalu berkomitmen untuk berperan aktif dalam mendukung pembangunan ekonomi di Jawa Timur, baik itu dalam sektor perbankan, usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), serta berbagai sektor lainnya. Kehadiran Bank Jatim di Mojowarno tentunya akan memudahkan akses keuangan bagi masyarakat dan pelaku usaha di wilayah Mojowarno dan sekitarnya.

“Sehingga, dengan fasilitas yang lebih modern dan representatif, kami berharap dapat memberikan kenyamanan bagi nasabah, serta mempercepat layanan transaksi perbankan yang lebih efisien dan aman. Karena Bank Jatim juga sudah memiliki berbagai teknologi perbankan, seperti JConnect Mobile, CRM, ATM, EDC, ORIS, sampai virtual account,” terangnya.

Hanif menyadari bahwa peresmian gedung ini bukanlah titik akhir, tetapi merupakan awal dari perjalanan baru dalam memperkuat hubungan antara Bank Jatim dengan masyarakat Mojowarno dan sekitarnya. Oleh karena itu, pihaknya mengajak semua pihak untuk bersama-sama mendukung dan memanfaatkan fasilitas ini sebaik-baiknya demi kemajuan bersama.

“Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan dan kerjasama dalam pembangunan gedung ini, serta kepada masyarakat Mojowarno yang telah memberikan kepercayaan kepada Bank Jatim,” ungkapnya.

Semoga peresmian gedung kantor ini menjadi momentum yang membawa berkah bagi kita semua dan semakin mempererat hubungan yang harmonis antara Bank Jatim dan masyarakat Mojowarno dan sekitarnya, tandas Hanif.

Sementara itu, Plt Camat Mojowarno M. Ronny Afriandie mengucapkan selamat dan sukses kepada Bank Jatim atas diresmikannya Kantor Fungsional Mojowarno yang baru. Semoga dengan diresmikannya kantor fungsional Mojowarno, Bank Jatim membuat masyarakat kecamatan Mojowarno dan sekitarnya semakin mudah dalam urusan perbankan.

“Peresmian gedung baru ini dan representatif ini bisa memberikan pelayanan yang lebih baik. Selain itu, sebagai realisasi bank Jatim yang senantiasa mendekatkan diri kepada masyarakat dengan memberikan pelayanan yang optimal,” pungkasnya. (yn)