Caption Foto : Para juara lomba fashion show Batik saat tampil di Jombang Fest 2024
mediapetisi.net – Rangkaian Jombang Fest 2024 Exhibition Of Jombang Batik Festival digelar oleh Pemerintah Kabupaten Jombang melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Jombang. Exhibition Of Jombang Batik Festival masing-masing Pj Buoati Jombang, Pimpinan DPRD, Asisten, Staf Ahli, Kepala Perangkat Daerah, Pimca Bank Jatim Jombang, dan para Camat di Kabupaten Jombang juga Putri Indonesia menampilkan batik Jombang dengan melakukan fashion show. Bertempat di Alun-allun Jombang. Rabu Malam (16/10/24)
Pj Bupati Jombang Teguh Narutomo menyampaikan dengan menggunakan batik Jombang yang ditampilkan langsung oleh para kepala perangkat daerah dan camat di Kabupaten Jombang akan menunjukkan bahwa pemerintah hadir dan berkomitmen untuk mendukung industri batik di Kabupaten Jombang.
Selain itu, Pemerintah Kabupaten Jombang melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Jombang telah aktif mendampingi para pelaku usaha batik dalam mengembangkan usahanya dari segi branding pemasaran hingga aspek legalitas.
“Kami akan membantu para pelaku usaha batik agar dapat memiliki perlindungan, Hak Kekayaan Intelektual (HAKI) meskipun pada saat ini baru sebagian motof batik Jombang unag telah terdaftar oleh HAKI. Dengan demikian kami akan tetap optimis untuk kedepannya seluruh motif batik asli Jombang dapat didaftarkan dan terlindungi secara hukum,” terangnya.
Tidak hanya itu, Pemerintah Kabupaten Jombang juga menjaga orinalitas dan hak cipta para pengrajin Jombang agar karyanya tetap dihargai dan dilindungi karena semua batik merupakan batik tulis asli dari Jombang.
Ciri khas batik tulis Jombang adalah penggunaan bahan-bahan pewarna alami yang merupakan warisan dari tradisi nenek moyang. Pewarna yang digunakan dalam proses produksi batik tidak melibatkan bahan kimia sehingga tidak hanya ramah lingkungan tetapi juga memberikan kualitas warna yang otentik dengan tetap mempertahankan tradisi pewarnaan alami dengan prinsip pelestarian lingkungan.
“Melalui acara fashion show ini, mudah-mudahan dapat menjadi sumber inspirasi untuk memunculkan ide-ide kreatif terkait dengan desain batik Jombang serta meningkatkan daya saing produk batik kita di pasar yang lebih luas. Dan saya berharap masyarakat Jombang semakin bangga terhadap produk-produk batik lokal dan mau mendukung pengembangan industri batik dengan membeli hasil karya pengrajin batik Jombang,” harap Pj Bupati Narutomo.
Sedangkan langkah-langkah tersebut tidak hanya akan membantu menjaga kelangsungan industri kreatif Kabupaten Jombang tetapi juga berkontribusi pada peningkatan perekonomian daerah Jombang secara keseluruhan, jelas Pj Bupati Narutomo.
Sementara itu, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Jombang Suwignyo menyampaikan, batik Jombang sangat luar biasa beraneka macam dan semuanya bermotif yang sangat indah. Dan Batik Jombang merupakan satu polesan dari para pembatik yang bisa digunakan kapan saja dan dimana saja.
“Dengan demikian, batik Jombang harapannya bisa tumbuh berkembang di Jombang dan tidak hanya menjadi raja batik di Kabupaten Jombang saja, melainkan bisa menjadi raja sampai di luar Negeri. Dengan hadirnya Pj Bupati Jombang berserta Pj Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Jombang dapat lebih membudidayakan Jombang dan cinta akan batik Jombang,” pungkas Suwignyo.
Berikut juara dari rangkaian Jombang Fest 2024, Juara 1 Stand terbaik OPD / Perangkat Daerah dimenangkan oleh Dinas Pertanian Kabupaten Jombang, Juara 1 Stand terbaik perusahaan dimenangkan oleh PT. Multi Pakan Jaya Sentosa, Juara 1 Jombang Cafe Festival 2024 Latte Art Competition dimenangkan oleh Anggara Widyatama, Juara 1 Jombang Cafe Festival 2024 Manual Brew dimenangkan oleh Nizam, Juara 1 Jombang Cafe Festival 2024 Beans Of Wonosalam dimenangkan oleh Ahmad Syafi’i, Juara 1 Lomva Konten Tembakau dimenangkan oleh Aris Cahyono, Juara 1 Lomba Demplot Tembakau varietas unggul lokal dimenangkan oleh APTI Kecamatan Ngusikan, Juara 1 Desain Motif Batik Festival Batik Jombang dimenangkan oleh Supojo dengan nomor 281 dengan tema kepangdor.
Selain itu, Juara 1 Fashion Show Festival Batik Jombang dimenangkan oleh Najma dengan nomor urut 36, Juara 2 Fashion Show Festival Batik Jombang dimenangkan oleh Kirana Revalina dengan batik Sekar Jati, Juara 3 Fashion Show Festival Batik Jombang dimenangkan oleh Ahmad Fausan dengan batik Sekar Jati. (yn)