Caption Foto : Bupati Jombang didampingi Sekda saat menandatangani prasasti peresmian Masjid Wakaf Al Kamil

mediapetisi.net – Usai melaksanakan Sholat Shubuh berjamaah, Bupati Jombang Hj. Mundjidah Wahab meresmikan Masjid Wakaf Al Kamil yang berada di Jalan Juanda Jombang. Ikut mendampingi Sekdakab Jombang Agus Purnomo, Kepala OPD terkait, Camat, Forkopimcam dan Ta’mir Masjid. Sabtu (19/2/2022)

Bupati Mundjidah menyampaikan bahwa Masjid  Wakaf Al Kamil 2 lantai tersebut kali pertama didirikan pada tahun 2003 dari tanah wakaf keluarga Sampurno Nitiarto dengan luas 706 meter persegi ini dan menampung 750 jamaah.

“Kami menyampaikan terimakasih dan apresiasi atas selesainya masjid Wakaf Al Kamil. Kepada jamaah untuk tetap disiplin melaksanakan protokol kesehatan pencegahan Covid19 juga kepada takmir dan seluruh pengurus masjid untuk terus berupaya untuk memakmurkan Masjid juga memakmurkan jamaah,” ungkapnya.

Menurut Bupati, membangun masjid tidak hanya sebatas pembangunan fisik, namun juga pembangunan Sumber Daya Manusia. Pembangunan masjid berarti membangun peradaban Islam. Yang paling penting, adalah bagaimana memakmurkan masjidnya juga memakmurkan jamaahnya.

“Kami berharap dengan selesainya Masjid yang megah dan telah dikelola secara baik oleh takmir dan pengurus Masjid ini juga dimaksudkan dengan kegiatan mengembangkan syiar dakwah agama Islam, kegiatan Majelis Taklim, dan aktivitas keagamaan lainnya. Utamanya untuk membina dan mendidik anak-anak dalam pendalaman Agama Islam, serta untuk menempa karakter anak sejak usia dini, khususnya dalam berdisiplin beribadah, mengaji, dan lain sebagainya,” harapnya.

Sememtara itu, Joko Suwolo, Takmir Masjid Al Kamil mengatakan bahwa masjid ini kali pertama didirikan 2003 dari tanah wakaf keluarga Sampurno Nitiarto dengan luas tanah 492 meter persegi. Luas masjid sekarang ini sudah menjadi 706 meter persegi, karena sebelumnya oleh takmir masjid dibelikan tanah seluas 214 meter, sehingga masjid ini menjadi lebih besar dan halaman lebih luas. Bangunan dua lantai yang baru direnovasi ini, mampu menampung hingga 750 jamaah.

“Saya yakin kemanfaatan masjid ini tidak hanya dirasakan keluarga Bapak Sampurno Nitiarto, namun juga masyarakat sekitar, musafir, karyawan bank, rumah sakit, pegawai hingga ASN yang sering menunaikan ibadah sholat di masjid ini”, pungkasnya.

Perlu diketahui, peresmian Masjid Wakaf Al Kamil ditandai dengan penandatanganan prasasti dan  dirangkai juga dengan kegiatan vaksinasi dosis ketiga Booster yang diikuti oleh jamaah masjid dan masyarakat sekitar. (lis)