Caption Foto : Dr. Ida Surohadi SpKK. SE. MM dari Surabaya yang akan jadi narasumber Webinar
mediapetisi.net – Pos Kesehatan Kedutaan Besar RI di Washington DC. USA bersama Permias ( Persatuan Mahasiswa Indonesia di Amerika Serikat) akan menyelenggarakan Webinar Covid-19 yang akan menampilkan beberapa Survivor Covid-19 yang berasal dari Surabaya dan USA .
Sedangkan yang akan menjadi nara sumber pada Webinar Covid-19 tersebut ada 2 orang dokter yakni Dr Fransisca Indaswari MD dari USA dan Dr.Ida Surohadi SpKK.SE.MM dari Surabaya. Webinar tersebut akan dilaksanakan pada Hari Minggu tanggal 15 November 2020 pukul 08.30, jelas Dr. Ida Surohadi SpKK. SE. MM. saat dikonfirmasi mediapetisi.net Jum’at Sore (13/11/2020)
Dr. Ida Surohadi SpKK. SE. MM. menyampaikan Webinar Covid-19 akan diselenggarakan dengan tujuan untuk mendengarkan langsung dari para penderita Covid-19 yang sudah sembuh, bagaimana mereka bisa tertular, keluhan dan pengalaman saat perawatan dan paska sembuh dari penyakit tersebut. “Selain itu, Webinar ini juga untuk mengingatkan masyarakat Indonesia yang tinggal di USA atau di Indonesia bahwa Pandemi Covid- 19 ini belum berakhir dan walaupun banyak yang sembuh, namun yang meninggal juga cukup banyak sehingga lebih baik menjaga diri untuk mengurangi resiko terpapar Covid-19,” tandasnya.
Perlu diketahui, pendaftaran peserta melalui Eventbrite https://pos-kesehatan.eventbrite.com atau https://facebook.com/KBRIWashDC