Caption Foto : Suasana penyaluran bantuan sosial ke warga desa Jombok
mediapetisi.net – Pemerintah Desa Jombok melaksanakan penyaluran bantuan sosial yang berasal dari APBD Kabupaten Jombang bagi masyarakat terdampak Covid-19. Dihadiri Tim Monev Kabupaten Jombang, Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Perwakilan dari Bank Jombang. Bertempat di Balai Desa Jombok Kecamatan Ngoro Kabupaten Jombang. Sabtu (9/5/2020).
Kepala Desa Jombok Nugroho Adi Wiyono saat diwawancarai mengatakan bahwa penyebaran wabah covid-19 berdampak pada perekonomian dan sosial masyarakat, sehingga pemerintah pusat, pemerintah provinsi dan pemerintah daerah mengeluarkan berbagai bantuan salah satunya yang sekarang disalurkan yaitu bantuan sosial yang berasal dari APBD Kabupaten Jombang.
“Hari ini Pemerintah Desa Jombok melaksanakan penyaluran bantuan sosial yang berasal dari APBD Kabupaten Jombang bagi masyarakat terdampak Covid-19. Bantuan ini disalurkan selama 3 bulan,” terangnya.
Lanjut Nugroho, total warga penerima bantuan sosial dari APBD Kabupaten Jombang sebanyak 381 KK non DTKS berupa bantuan tunai sebesar Rp. 200.000,-/KK dari pengajuan 564 KK. Sedangkan bantuan yang dari dana desa terealisasi 151 KK tapi belum pencairan dan bantuan yang dari provinsi terealisasi 156 KK juga belum pencairan. Selain itu, ada bantuan dari Kemensos berupa sembako.
“Bagi masyarakat yang mendapatkan salah satu bantuan tersebut tidak akan mendapatkan double bantuan dari bantuan yang lainnya. Semoga bantuan ini menjadi amanah, barokah dan diharapkan bisa membantu kebutuhan masyarakat. Terkait pelaksanaan penyaluran bantuan di tengah pandemi Covid-19 saat ini, kami tetap berpegang teguh pada penerapan standar protokol kesehatan dari pemerintah. Kami dan para penerima bantuan yang hadir diwajibkan cuci tangan pakai sabun, cek suhu badan sebelum masuk pendopo Balai Desa Jombok dan saling menjaga jarak, serta memakai masker saat kegiatan berlangsung,” tegasnya.
Sementara itu, Abdul Hafid Kabid Perumahan dan Permukiman dari Dinas Perkim Kabupaten Jombang sebagai Tim monitoring dan evaluasi penyaluran bantuan APBD Kabupaten Jombang mengatakan bahwa penyaluran bantuan di Desa Jombok kecamatan Ngoro tersebut berjalan lancar sesuai dengan petunjuk dan peraturan pemerintah, tidak semrawut, dari duduk pun sesuai dengan protokol kesehatan dengan jarak 1 m dan warga memakai masker. “Kami berharap bantuan ini bermanfaat bagi masyarakat dan membantu kebutuham sehari – harinya,” harapnya.
Sedangkan Sayudi (50) warga Dusun Jatirejo Desa Jombok merasa senang karena bantuan yang ditunggu sudah disalurkan oleh Pemerintah Desa Jombok. “Alhamdulilah kami dapat bantuan Rp. 200.000,- dari APBD Kabupaten Jombang bisa membantu kebutuhan kami,” pungkasnya. (yn)