Caption foto : suasana dilapangan

mediapetisi.net – Pekan Olahraga Kejaksaan Negeri Jombang kali ini diadakan pertandingan Bola Voli antara Pejabat Kejaksaan Negeri Jombang dengan Insan Pers Jombang dalam rangka memperingati Hari Bhakti Adhyaksa ke – 59. Diikuti Kajari, Para Kasi dan Pegawaii Kejaksaan Negeri Jombang dengan Insan Pers Jombang. Bertempat di Halaman Kejaksaan Negeri Jombang. Selasa (9/7/2019)

Kepala Kejaksaan Negeri Jombang Syafiruddin SH. MH mengatakan diadakannya pertandingan  Bola Voli Kejaksaan Negeri Jombang dengan Insan Pers Jombang dalam rangka memperingati Hari Bhakti Adhyaksa ke 59,  tepatnya pada tanggal 22 Juli 2019 karena wartawan sebagai sumber informasi dan mitra kerja Kejaksaan dengan tujuan untuk sinergi dan menjalin hubungan silaturahmi supaya guyub rukun semua.

“Saya tandakan dengan S3P, kalau diuraikan S berarti sehat, S yang kedua Semangat, semangat dalam rangka sebagai aparatur negara penegak hukum, semangat menegakkan hukum dan bangga menjadi insan Adhyaksa. S yang ketiga senang, bergembira bersama dalam memperingati hari Bhakti. Sedangkan P itu presatasi yang berarti selalu mengutamakan menjunjung tinggi sportivitas, junjung tinggi persaudaraan, bukan mencari kemenangan, kemenangan itu adalah prestasi, tetapi yang diutamakan kekompakan, persaudaraan antar sesama,” ujarnya.

Menurut Kajari, disamping meningkatkan rasa gemar berolahraga, juga sebagai pengenalan kepada masyarakat,  bahwa Kejaksaan berperan di segala bidang. Hal tersebut juga  merupakan bagian dari pendidikan hukum dimana pertandingan ini merupakan bagaimana ketaatan terhadap hukum itu sendiri dan hal penting adalah adanya rasa kompetitif secara positif.

“Olahraga merupakan kompetisi berguna yang harus dijunjung tinggi sportivitasnya. Di lapangan yang dapat dijadikan ajang silaturahmi dengan mengutip “Men sana in corpore sano” yang artinya di dalam tubuh yang kuat terdapat jiwa yang sehat. Ini mengisyaatkan bahwa di dalam fisik yang kuat jiwa kita sehat untuk memberikan motivasi mencapai pencapaian kinerja yang optimal yang mampu membentuk insan Adhyaksa yang sehat, tangguh dan berprestasi. Junjung tinggi sportivitas, bawalah Kejaksaan Negeri Indonesia terutama Kejaksaan Negeri Jombang bangga dengan prestasi yang diciptakan pada pertandingan,” ungkapnya.

Sementara itu, Syaiful Aris jurnalis media olline memoxpose yang tergabung Pers Pokja Jombang ketika dikonfirmasi mengatakan, kami selaku perwakilan dari komunitas jurnalis Pers Pokja  sangat senang karena dilibatkan ikut pertandingan Bola Voli dengan Keluarga besar Kejaksaan Negeri Jombang. “Kami menyampaikan terimakasih pada Kajari dan Jajarannya telah akomodir kami guna mempererat persahabatan yang dikemas dalam kegiatan Pekan olahraga dalam rangka Hari Bhakti Adhyaksa ke 59. Semoga ke depan hubungan silaturahim ini bisa terjalin lebih baik antara Insan Pers dan Kejaksaan Negeri Jombang,” pungkasnya. 

Perlu diketahui, hasil pertandingan Bola Voli regu Kajari dengan regu PWI dan IJTI  dimenangkan oleh regu Kajari dengan skor 2-1. Sedangkan  pertandingan yang ke 2 regu pegawai Kejaksaan sama regu MPN dan Pers Pokja dimenangkan regu pegawai Kejaksaan dengan skor 2-0. (yun)