Caption Foto : Bupati Jombang saat memberangkatkan jalan sehat

mediapetisi.net – Peringatan Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) ke 76 tahun 2023 berlangsung semarak di Kabupaten Jombang. Sejumlah rangkaian kegiatan mewarnai peringatan, mulai dari senam sehat, jalan sehat dan bazar UMKM. Jalan sehat diberangkatkan oleh Bupati Jombang Hj. Mundjidah Wahab dari Alun – Alun Kabupaten Jombang. Minggu (9/7/2023)

Turut hadir Forkopimda, Ketua Dekopinda Jombang, Kepala OPD, Kabag. Lingkup Pemkab Jombang, Camat Jombang, pengurus dan anggota gerakan Koperasi Kabupaten Jombang serta ribuan Masyarakat yang mengikuti jalan sehat.

Bupati Jombang Hj. Mundjidah Wahab  mengatakan, Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) yang jatuh setiap tanggal 12 Juli merupakan momentum membangkitkan koperasi sebagai penopang ekonomi. koperasi sebagai salah satu tulang punggung perekonomian di Indonesia, saat ini masih tetap bertahan meski pandemi. Karena pergerakan koperasi yang telah lama ini diharapkan terus signifikan mendukung ekonomi nasional.

“Peringatan Harkopnas ke-76 di Kabupaten Jombang kali ini begitu semarak dan meriah.  Karena tahun sebelumnya diadakan tasyakuran saja disebabkan pandemi Covid-19. Tentunya ini menyegarkan semangat para penggerak koperasi untuk berbuat lebih banyak lagi dalam membantu ekonomi masyarakat,” terangnya. 

Menurut Bupati, enghadapi perkembangan zaman, pengurus koperasi harus mampu beradaptasi, terutama dalam pemanfaatan kemajuan teknologi digital. Inovasi dan perubahan positif harus menjadi semangat bagi seluruh penggerak koperasi.

“Peran dan kedudukan penting koperasi dalam pembangunan perekonomian bangsa harus kembali diteguhkan. Koperasi mesti melakukan revolusi untuk mampu menjadi sebuah gerakan dengan pola bisnis modern, serta memiliki code of conduct yang jelas dalam menjalankan prinsip identitas dirinya,” jelasnya.

Kepada seluruh lapisan masyarakat juga harus aktif dalam koperasi. Selain berpotensi meningkatkan kesejahteraan keluarga, juga akan membantu masyarakat lainnya agar bisa mengembangkan usaha. 

“Karena tujuan koperasi adalah memajukan kesejahteraan anggota khususnya, dan masyarakat pada umumnya. Serta, ikut membangun tatanan perekonomian nasional dalam rangka mewujudkan masyarakat yang maju, adil dan makmur,” pungkas Bupati Mundjidah.

Perlu diketahui, peserta jalan sehat mulai start dari Alun-Alun Jombang –  menyusuri Jl. Suryodiningrat – Jl. KH. Wahid Hasyim – Jl. Urip Sumoharjo – Jl. Kusuma Bangsa – Jl. dr. Sutomo – Jl. KH. Ahmad Dahlan – finish Alhn – Alun Jombang lagi. Di garis finish, peserta dihibur oleh orkes dangdut sambil menyaksikan proses pengundian hadiah. Panitia menyediakan hadiah Sepeda Gunung, Kulkas, Mesin Cuci dan banyak hadiah lainnya.  (iin)