Caption Foto : Kapolres Jombang didampingi Kasat Resnarkoba, Kanit Turjawali dan Kasi Propam saat diwawancarai awak media di lokasi operasi balap liar

mediapetisi.net – Pada hari ketiga puasa Ramadan, Polres Jombang bergerak cepat mengamankan puluhan sepeda motor yang diduga digunakan untuk balap liar di jalan cukir arah menuju bypass kawasan parkir makam Gus Dur.

Operasi tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Jombang AKBP Ardi Kurniawan sebagai upaya menertibkan aktivitas negatif yang kerap dilakukan menjelang buka puasa. Senin sore (3/3/2025)

Kapolres Jombang AKBP Ardi Kurniawan ketika diwawancarai mengatakan, sesuai informasi masyarakat, Tim Gabungan Polres Jombang turun ke lokasi untuk mengantisipasi maraknya balap liar yang kerap mengganggu ketertiban. Karena jalan cukir arah menuju bypass parkir belakang makam Gus Dur telah terindikasi sering digunakan oleh anak-anak muda atau remaja balap liar yang selalu dilakukan ketika bulan puasa.

“Kami melakukan pembubaran dan telah berhasil mengamankan sekitar 15 kendaraan yang digunakan untuk balap liar,” terang Kapolres Jombang.

Pihaknya telah melakukan penindakan sesuai ketentuan yang berlaku dan memberikan efek jera bagi anak-anak muda atau remaja. Sedangkan efek jera yang diberikan kepada anak-anak muda atau remaja yang ikut dalam balap liar supaya mereka tidak melakukan lagi kedepannya.

“Bagi sepeda motor yang kami amankan akan kita koperasikan dengan pengadilan untuk disidangkan setelah lebaran hari raya nanti,” jelas Kapolres.

Kapolres Ardi juga akan mengadakan razia selama 28 hari kedepan sampai pada hari raya Idul Fitri. Untuk itu, manfaatkan bulan Ramadan dengan kegiatan positif yang tidak mengancam keamanan.

“Kepada seluruh masyarakat kabupaten Jombang, terutama kepada anak-anak muda atau remaja agar tidak melakukan balap liar karena sangat berbahaya dan dapat menyebabkan kematian. Ramadan adalah bulan penuh berkah. Mari isi dengan hal-hal yang bermanfaat, bukan kegiatan yang merugikan diri sendiri dan orang lain,” pesan Kapolres. (yn)