Caption Foto : Kepala Disdagrin Jombang saat pemaparan

mediapetisi.net – Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagrin) Kabupaten Jombang berkomitmen meningkatkan kualitas dan sistem penyelenggaraan pelayanan publik yang adil, transparan, dan akuntabel. Komunikasi interaktif pemerintah dan publik terus dilakukan agar kinerja pelayanan publik semakin hari semakin baik dan berkualitas.

“Untuk memperkuat kinerja pelayanan publik tersebut, Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Jombang menggelar Forum Konsultasi Publik (FKP).enghadirkan unsur masyarakat selaku pengguna/penerima pelayanan. Bertempat di Aula Disdagrin Kabupaten Jombang,” terang Suwignyo Kepala Disdagrin Jombang. Rabu (13/12/2023)

Suwignyo berharap, FKP dapat menghimpun masukan dan saran guna meningkatkan kualitas pelayanan publik di Disdagrin Jombang Standardisasi dan Pengendalian Mutu. Karena Standardisasi dan Pengendalian Mutu merupakan salah satu unit pelayanan publik di Disdagrin Jombang.

“FKP digelar berdasarkan Surat Edaran Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN RB) Nomor 12 Tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Forum Konsultasi Publik di Lingkup Instansi Pemerintah. Penyelenggara pelayanan publik wajib mengikutsertakan masyarakat sebagai upaya membangun sistem penyelenggaraan pelayanan publik yang adil, transparan, dan akuntabel,” jelas Suwignyo.

Selain itu, peran serta masyarakat telah dimulai sejak penyusunan standar pelayanan sampai dengan evaluasi dan pemberian penghargaan. Peningkatan kualitas penyelenggaraan pelayanan publik termaktub dalam Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik dan Peraturan Pemerintah Nomor 96 Tahun 2012 tentang Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik, tandas Suwignyo.

Kemudian dilanjutkan dengan diskusi dan masukan dari peserta lainnya mengenai Standar Pelayanan Publik yang telah diterapkan di Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Jombang.

Perlu diketahui, pemaparan oleh Sekretaris Dinas, Firdaus Himawan S.E, MSi. Wiku Birawa Filipe Dias Quintas, S.STP, MSi (Kabid Pengembangan), Drs. Yustinus Harris Eko Prasetijo (Kabid Sarana Dagang Bahan Pokok dan Penting), Dra. Isnainiyah, MSi (Kabid Perindustrian), Pelaksana Bidang Kemetrologian, Kepala UPT Pasar, Kasubbag Umum dan Kepegawaian, serta Subbag Perencanaan. (yr)