Caption Foto : Kepala Kadisporapar Kabupaten Jombang Bambang Nurwijanto foto bersama atlet peraih medali Kelas Under 87 KG putra, tampak Juara II (perak) atlet Kabupaten Jombang Yanottama Denis Syafi’i (jaket hijau/kiri)

mediapetisi.net – Pelaksanaan Porprov Jatim VIII 2023 untuk Cabor Taekwondo sudah berakhir. Kejuaraan dimulai tanggal 4 – 6 September diikuti 34 daerah dari 38 Kota/Kabupaten di Provinsi Jawa Timur itu berlangsung lancar. Tercatat sebanyak 294 orang atlet putra-putri sebagai peserta. Bertempat di GOR Merdeka Jombang.

Cabor Taekwondo kontingen Kota Surabaya sebagai Juara Umum dengan koleksi 8 emas, 4 perak, 2 perunggu, point 42. Diikuti Kabupaten Pamekasan 4 emas, 1 perak, point 18, urutan ketiga Kabupaten Sidoarjo menyabet 1 emas, 3 perak, 7 perunggu, point 17 (lihat tabal).

Sedangkan tuan rumah Kabupaten Jombang yang mengirimkan 7 atlet, terdiri dari 5 putra, 2 putri berhasil mengamankan 1 medali perak, yang disabet oleh Yanottama Denis Syafi’i tanding pada kelas Kyorugi Under 87 Kg Putra.

“Hasil ini, lebih baik dibanding keikutsertaan pada Porprov 2019, 2022 lalu. Meskipun hanya memperoleh satu medali perak. Atlet lainnya, belum berhasil karena jam terbang masih belum banyak,” terang Alzy Arstyo, Sekretaris Cabor Taekwondo, usai mendampingi Yanottama bertanding.

Di tempat yang sama, M Yusron Ketua Umum Cabor Taekwondo Pengprov Jawa Timur menilai perkembangan Cabor Taekwondi di Jawa Timur kualitas pembinaan cukup merata, tidak didominasi kota besar seperti Surabaya, Sidoarjo, Gresik.

“Saya berharap, akan muncul atlet berkualitas yang akan mewakili Jawa Timur pada Pra PON 2023. Event ini sekaligus sebagai pra kualifikasi menghadapi Pra PON karena atlet Puslatda KONI Jatim non medali juga turun padan Porprov 2023 ini. Satu minggu ke depan hasil Porprov Juara 1 dan 2 serta atlet Puslatda akan masuk Puslatda untuk persiapan Pra PON,” harapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Jombang Bambang Nurwidjanto menyebut gelaran Porprov Jatim VIII di Jombang sejauh ini berjalan dengan lancar dan baik. Terima kasih kepada Bupati Jombang dan Wakil Bupati Jombang serta semua stakeholder dan KONI yang telah bekerja keras untuk mensukseskan pelaksanaan Porprov Jatim VIII.

Cabor Taekwondo di Porprov ini, diharapkan mampu memunculkan atlet-atlet baru yang siap untuk tampil di PON empat tahun lagi di NTT dan NTB untuk Jatim. Bambang juga mengajak seluruh masyarakat Jombang dan sekitar untuk menyaksikan gelaran Porprov Jatim VIII di 5 tempat.

“Sedangkan Cabor Taekwondo di Porprov Jatim VIII/2023 dimulai Senin (4/9/2023) sampai Rabu (6/9/2023) di GOR Merdeka, Jombang. Ada 247 peserta yang ambil bagian di Porprov kali ini. Mereka berasal dari 34 kontingen kabupaten/kota,” pungkas Bambang. (yr)