Caption Foto : Rakor dan sosialisasi pendaftaran dan seleksi calon Paskibraka
mediapetisi.net – Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Jombang melaksanakan Koordinasi dan Sosialisasi Pendaftaran dan Seleksi Calon Paskibra Kabupaten Jombang Tahun 2023 dibuka oleh Sekretaris Disporapar Yulita Purwaningsih mewakili Kepala Disporapar Kabupaten Jombang. Dihadiri Kepala Bidang Kepemudaan Disporapar Abdul Hafid, Perwakilan Bakesbangpol, Perwakilan Kodim 0814, Satradar 222 Ploso dan Polres, Perwakilan SMA/SMK/MA Negeri dan Swasta, Perwakilan Purna Paskibraka Indonesia (PPI), Juri Seleksi serta Pembina Paskibraka Jombang. Bertempat di ruang Bung Tomo Kantor Pemkab Jombang. Selasa (14/02/23)

Sekertaris Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Yulita Purwaningsih ketika diwawancarai mengatakan, rapat koordinasi dan sosialisasi terkait pendaftaran dan seleksi calon Paskibraka Jombang tahun 2023 dalam rangka mencetak calon-calon pemimpin melalui para siswa ditingkat SMA/SMK/MA. Pihaknya mengundang dari sekolah SMA dan SMK negeri dan swasta, baik dari naungan UPT cabang dinas pendidikan provinsi Jawa Timur serta MA dibawah naungan Kemenag.
Sosialisasi ini guna mengikuti pendaftaran calon Paskibraka tahun 2023. Selain itu, terdapat beberapa ketentuan sudah ditetapkan Kemenpora terkait tinggi badan, berat badan dan lain sebagainya. Sebab akan ada tahapan setelah mendaftar seperti seleksi administrasi, seleksi kesehatan, seleksi kesamaptaan, seleksi psikologi, dan lainnya.
“Terakhir kita menyisakan 72 calon Paskibraka putra dan putri, nantinya akan 70 orang menjadi calon Paskibra kabupaten dan 2 orang akan dikirim menjadi calon Paskibra Provinsi,” terang Yulita.
Seleksi peserta calon Paskibraka diseleksi oleh tim, juri, dan pelatih dari 3 Matra yaitu Polres Jombang, Kodim 0814 Jombang, dan Dansatradar 222 Ploso. Targetnya, dapat mengirimkan calon Paskibraka ke tingkat nasional terutama calon Paskibra dari kabupaten Jombang bisa ke tingkat Nasional.
Kepada peserta didik yang akan mendaftarkan calon paskibraka agar menyiapkan fisik sebaik mungkin, sebab ketika lolos menjadi paskibraka akan mendapat banyak manfaat diantaranya mempunyai bekal kepemimpinan serta bekal mental untuk kedepannya.
“Kami berharap akan mendapatkan calon Paskibraka yang proporsional, berkualitas dalam hal fisik dan mental. Sehingga nantinya calon Paskibraka Jombang bisa ke tingkat nasional dan mampu melaksanakan tugas di 17 Agustus tahun 2023 dengan baik. Hal tersebut menjadi suatu kebanggaan untuk kabupaten Jombang,” pungkas Yulita. (iin)










