Caption Foto : Anggota Polwan Jombang saat mengikuti donor darah
mediapetisi.net – Polres Jombang menggelar kegiatan donor darah dalam rangka memperingati hari jadi ke-77 Polisi Wanita (Polwan). Puluhan anggota Polres Jombang ikut serta dalam kegiatan kemanusiaan yang berlangsung di aula Graha Bhakti Bhayangkara (GBB) Mapolres Jombang. Rabu (27/8/2025)
Sebelum melakukan donor darah, para anggota menjalani proses skrining kesehatan, mulai dari pemeriksaan tekanan darah hingga kondisi fisik lainnya. Anggota yang tidak memenuhi syarat tidak diperkenankan ikut serta.
Tetapi Kapolsek Tembelang AKP Fadilah lolos tahap skrining dan bisa mendonorkan darahnya. Ia menjalani proses donor dengan tenang. “Alhamdulillah, tidak sakit,” katanya.
Fadilah yang juga merupakan polwan senior menjelaskan, donor darah ini merupakan salah satu rangkaian acara peringatan hari jadi Polwan ke-77. Sebelumnya, Polres Jombang juga mengadakan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP), bakti sosial, anjangsana, serta talk show bersama masyarakat.
“Donor darah ini untuk mengasah rasa peduli terhadap sesama,” jelas Fadilah yang didampingi Kasat Lantas Polres Jombang, Iptu Rita Puspitasari.
Sementara itu, Kapolres Jombang AKBP Ardi Kurniawan yang hadir, memberikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan sosial tersebut. Ia menyebutkan, kegiatan donor darah ini sangat bermanfaat bagi masyarakat.
“Dalam waktu atu jam berjalan, sudah ada 60 anggota Polres Jombang yang mendaftar donor darah. Apalagi keradaan Polwan memiliki peran penting dalam tubuh Polri. Karena Polwan adalah salah satu komponen Polri. Di hari jadi ke-77 ini semoga Polwan semakin dekat dengan rakyat, semakin sukses dalam berkarier,” tandasnya. (yn)










