Caption Foto : Sekretaris Dinkes Jombang saat pemaparan
mediapetisi.net – Dinas Kesehatan Kabupaten Jombang gelar Bimbingan Teknik (Bimtek) cara produksi pangan olahan yang baik (CPPOB) bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Jombang.
“CPPOB adalah suatu pedoman yang menjelaskan bagaimana memproduksi pangan agar aman, bermutu dan layak untuk dikonsumsi, dengan cara:mencegah tercemarnya pangan olahan oleh cemaran kimia dan benda lain, mematikan atau mencegah hidupnya jasad renik patogen, serta mengendalikan proses produksi. terang Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Jombang Hexawan Tjahja melalui Sekretaris Tri Prihatin di Ruang Bung Tomo Pemkab Jombang, Kamis (17/7/2025)
Sedangkan penerapan CPPOB memberikan berbagai manfaat antara lain, perwujudan peran industri sebagai penanggung jawab keamanan pangan, meningkatkan daya saing produk, meningkatkan kesempatan industri untuk memasuki pasar global, meningkatkan image/kompetensi industri, serta ketersediaan pangan olahan yang aman bermutu dan bergizi.
Sesuai dengan UU nomor 18 tentang Pangan Pasal 71 menjelaskan bahwa setiap orang yang terlibat dalam rantai Pangan wajib mengendalikan risiko bahaya pada Pangan, baik yang berasal dari bahan, peralatan, sarana produksi, maupun dari perseorangan sehingga Keamanan Pangan terjamin, setiap orang yang menyelenggarakan kegiatan atau proses produksi, penyimpanan, pengangkutan, dan/atau peredaran Pangan wajib memenuhi Persyaratan Sanitasi; dan menjamin Keamanan Pangan serta keselamatan manusia.
“Cara produksi pangan olahan yang baik (CPPOB) harus memenuhi beberapa elemen diantaranya, lokasi dan lingkungan produksi, bangunan dan fasilitas, fasilitas dan kegiatan higiene dan sanitasi, peralatan produksi, suplai air atau sarana penyediaan air, kesehatan dan higiene karyawan, pemeliharaan dan program higiene sanitasi karyawan, penyimpanan, pengendalian proses, pelabelan pangan, pengawasan oleh penanggung jawab, penarikan produk, pencatatan dan dokumentasi, serta pelatihan karyawan,” jelas Tri.
Tri menyebutkan, budaya keamanan pangan merupakam nilai dan norma bersama yang mempengaruhi pola pikir dan perilaku terhadap keamanan pangan di seluruh organisasi/perusahaan.
“Kami berharap Bimtek CPPOB bisa menjadikan UMKM di Kabupaten Jombang semakin baik lagi, dan dapat mendorong kesejahteraan ekonomi masyarakat Kabupaten Jombang,” pungkasnya. (yn)









