Caption Foto : Kepala DLH Jombang Miftahul Ulum bersama Supardi Ketua RW 03 Kelurahan Kaliwungu saat menerima Menteri LHK Siti Nurbaya
mediapetisi.net – Luar biasa, untuk kali pertama Kabupaten Jombang, Jawa Timur menerima apresiasi dan penghargaan ProKlim Utama (Program Kampung Iklim) tingkat Nasional yang diserahkan langsung oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Dr. Ir. Siti Nurbaya Bakar, M.Sc. di Gedung Manggala Wanabakti Kementerian Lingkungan Hidup Kehutanan (KLHK) Jakarta. Selasa (24/10/2023)
Apresiasi dan penghargaan ini diberikan kepada RW 03 Kelurahan Kaliwungu, Kecamatan Jombang, yang berhasil lolos mendapatkan Tropi Proklim Utama berdasarkan hasil evaluasi teknis dan verifikasi lapang oleh KLHK. Penyerahan penghargaan bergengsi ini diserahkan bertepatan dengan acara Festival Iklim Tahun 2023 dengan Tema “Bergerak Bersama Turunkan Emisi Gas Rumah Kaca”.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Miftahul Ulum S.T., M.Si yang hadir mendampingi Supardi Ketua RW 03 Kelurahan Kaliwungu, Kecamatan Jombang menyampaikan ucapan dan apresiasi atas capaian penghargaan ProKlim kategori Utama.
“Alhamdulillah, selamat untuk RW 03 Kelurahan Kaliwungu Kecamatan Jombang, semoga prestasi dan apresiasi ini menginspirasi dan memotivasi Desa/Kelurahan lainnya,” ungkapnya.
ProKlim merupakan program Nasional yang dikelola oleh KLHK dalam rangka meningkatkan keterlibatan masyarakat dalam adaptasi dan mitigasi perubahan iklim serta penurunan emisi gas rumah kaca.
Selain itu, ProKlim adalah kegiatan yang memadukan upaya adaptasi dan mitigasi perubahan iklim pada tingkat tapak dengan melibatkan peran serta aktif masyarakat dan berbagai pihak pendukung seperti pemerintah dan pemerintah daerah, dunia usaha, perguruan tinggi serta lembaga non-pemerintah. ProKlim juga dapat dikembangkan dan dilaksanakan pada wilayah administratif paling rendah setingkat RW atau Dusun dan paling tinggi setingkat Kelurahan atau Desa.
“Sebagaimana disampaikan oleh Bapak Presiden Jokowi pada Pembukaan Climate Adaptation Summit 2021 bahwa “Seluruh potensi masyarakat harus digerakkan, Indonesia melibatkan masyarakat untuk mengendalikan perubahan iklim melalui Program Kampung Iklim yang mencakup 20.000 desa di tahun 2024,” jelas Miftahul Ulum
Penghargaan Pro Klim untuk masyarakat terdiri dari beberapa kategori yaitu Pratama = Nilai < 50, Madya = Nilai 51 – 80, Utama = > 81 – Sertifikat, Utama Trophy = 81 ++ dan Lestari = Trophy Utama / Sertifikat + Membina/ Mereplikasi Minim 10 Lokasi. Penghargaan ProKlim diberikan kepada masyarakat, Kepala Daerah (Pembina) dan Pelaku Usaha (Pendukung Pro Klim).
Pada tahun 2023 ini Kabupaten Jombang mengusulkan 3 lokasi ProKlim yaitu RW 03 Kelurahan Kaliwungu Jombang, Dusun Mendiro Desa Panglungan dan Dusun Sumberjo Desa Sumberjo Wonosalam. Tahun 2013 Desa Jarak Kecamatan Wonosalam pernah mendapatkan sertifikat penghargaan ProKlim. Jadi setelah 10 tahun penghargaan ProKlim dapat diraih lagi dan untuk pertama kalinya mendapat penghargaan Utama Trophy.
“Kami berharap agar kedepannya banyak Desa/Kelurahan yang dapat mengikuti program Kampung Iklim ini agar masyarakat dapat berpartisipasi secara langsung untuk melakukan adaptasi dan mitigasi perubahan iklim guna menurunkan emisi gas rumah kaca”, pungkas Miftahul Ulum. (yr)










