Caption Foto : Pemimpin Bank Jatim Cabang Jombang Mutaalifin Efendhy bersama Kepala SMKN 1 Jombang saat menunjukkan kerjasama
mediapetisi.net – Jatimers Mengajar oleh Pemimpin Cabang Bank Jatim Jombang di SMK Negeri 1 Jombang dalam rangka HUT RI ke 78 dan HUT Bank Jatim ke 62 dengan tema “Literasi dan Inklusi Keuangan dengan Tetap Memperhatikan Corporate Branding di Bulan Inklusi Keuangan 2023”. Dihadiri Kepala Sekolah beserta Guru dan 100 Siswa Akuntasi dan Perbankan. Bertempat di Aula SMK Negeri 1 Jombang. Jum’at (11/8/2023)
Pemimpin Bank Jatim Cabang Jombang Mutaalifin Efendhy saat dikonfirmasi mengatakan, sebagaimana informasi yang disampaikan oleh OJK (Otoritas Jasa Keuangan) secara umum di Indonesia, inklusi keuangan masih lebih tinggi dibandingkan dengan literasi keuangan. Dapat diartikan Literasi keuangan adalah pengetahuan dan keterampilan masyarakat dalam mengelola keuangan. Sedangkan inklusi keuangan adalah ketersediaan akses terhadap produk dan layanan jasa keuangan.

Caption Foto : Pemimpin Cabang bersama Kepala dan Guru SMKN 1 Jombang
“Saya berharap dengan pemahaman secara baik, siswa mempunyai khasanah baru dalam hal pengetahuan, pengelolaan serta ketersediaan akses layanan keuangan. Hal ini tentu bermanfaat bagi kelangsungan mereka ke depan,” harapnya.
Kali ini siswa siswi SMKN 1 Jombang yang memgikuti sosialisasi dari jurusan akuntansi dan perbankan. Mereka sangat antusias mengikuti, terbukti dengan pertanyaan – pertanyaan yang bagus dari siswa – siswi SMKN 1 Jombang. ilmu yang selama ini didapat di bangku sekolah diharapkan inline dengan praktek diperbankan.
“Hadirnya Bank Jatim Cabang Jombang hari ini semoga menambah pengetahuan siswa terlebih langsung ketemu praktisi perbankan secara langsung. Pada kesempatan ini kami sampaikan terkait layanan Bank Jatim melalui J-Connect, sebuah Branding Digital Banking yang mencerminkan transformasi digital bank dengan semangat mengkoneksikan semua kebutuhan dan kemudahan akan akses layanan perbankan,” terang Efendhy.
Sedangkan layanan berbasis tehnologi dimulai dengan layanan electronic channel (e-channel) antara lain ATM, CRM, SMS Banking, Mobile Banking, Internet Banking dan electronic data capture (EDC). Tidak hanya itu, program satu rekenig satu pelajar (KEJAR) telah kami jalankan dengan baik. Bank Jatim Cabang Jombang telah membuka 1.400 rekening siswa melampaui target pembukaan 1.000 rekening dan jumlahnya akan terus kami tingkatkan.
“Apalagi SMKN 1 Jombang merupakan mitra kerja Bank Jatim Cabang Jombang, melalui Jatimers Mengajar ini siswa siswi bertambah semangat dan pengetahuannya terutama bidang perbankan. Perpaduan akademisi (guru) dan praktisi tentunya dapat memberikan informasi yang lengkap perpaduan antara teori dan praktek. Bank Jatim Cabang Jombang juga membuka kesempatan magang sehingga siswa siswi SMKN 1 Jombang bisa melihat langsung dan terlibat dalam aktifitas operasional perbankan,” jelas Efendhy.
Sementara itu, Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Jombang Siswo Rusianto menyampaikan terima kasih kepada Bank Jatim Cabang Jombang yang telah mensosialisikan Bulan Inklusi Keuangan Tahun 2023 di SMKN 1 Jombang. Karena dengan adanya program Jatimers Mengajar oleh Pemimpin Cabang tersebut siswa siswi SMKN 1 Jombang mendapatkan ilmu yang langsung bisa dipraktekkan sesuai jurusan yakni Akuntansi dan Perbankan, apalagi selama ini siswa siswi mendapatkan teori saja di sekolah.
“Kami berharap siswa siswi lebih gemar menabung karena sudah mengerti keamanan keuangan di Bank. Kedepannya siswa siswi jurusan Akuntansi dan Perbankan bisa memahami bagaimana pekerjaan di Bank Jatim. Selain itu, dengan adanya kerjasama ini, kami berharap siswa siswi kami bisa magang di Bank Jatim,” tandasnya. (iin)










