Caption Foto : Ketua Gapoktan Sugihwaras saat menyerahkan bantuan secara simbolis kepada Kepala Desa Pucangsimo
mediapetisi.net – Peduli korban banjir di Kecamatan Bandar Kedungmulyo, Kabupaten Jombang, Ketua Gapoktan Sugihwaras dan Koperasi Produsen Perjuangan Usaha Tani Kecamatan Ngoro Kabupaten Jombang turun langsung menyalurkan bantuan ke warga Desa Pucangsimo. Sabtu (13/2/2021).
Ketua Gapoktan Sugihwaras Kecamatan Ngoro Kabupaten Jombang H. Muh. Asmui mengatakan, Gapoktan Sugihwaras dan Koperasi Produsen Perjuangan Usaha Tani menyerahkan bantuan kepada korban banjir di Desa Pucangsimo karena sudah 10 hari banjir sudah melanda di wilayah kecamatan Bandarkedungmulyo.
Caption Foto : Karyawan Gapoktan Sugihwaras saat membantu salurkan bantuan di lokasi
“Hari ini Gapoktan Sugihwaras dan Koperasi Produsen Perjuangan Usaha Tani memberikan bantuan ke korban banjir di Desa Pucangsimo berupa beras sebanyak 3 kuintal kami serahkan kepada Kepala Desa Pucangsimo dan langsung disalurkan kepada warga melalui RT/RW. Selain itu, kami juga menyalurkan bantuan Ayam 1 kuintal langsung kami salurkan ke warga Pucangsimo. Bantuan ini memang tidak seberapa, mudah – mudahan bisa meringankan beban korban banjir di wilayah Kecamatan Bandarkedungmulyo. Kami berharap banjir ini segera surut, agar masyarakat bisa beraktivitas normal kembali,” ungkapnya.
Sementara itu, Kepala Desa Pucangsimo Mohamad Soni mengatakan banjir melanda di wilayah kecamatan Bandarkedungmulyo kurang lebih 10 hari karena debit sungai Avfoer Mekikis dan Avfoer Besuk tidak bisa menampung akhirnya meluber ke Desa Pucangsimo. Untuk itu, Pemerintah agar segera melalukan normalisasi di wilayah Kecamatan Bandarkedungmulyo supaya tidak terjadi banjir lagi.
“Sampai hari ini pengungsi yang di sini cuma ada kurang lebih 25 orang karena sudah pulang semuanya, di rumah pak Mundhori sudah pulang semuanya hari ini. kemarin total pengungsi dari RW 11 itu hampir 200 orang yang lain mengungsi ke rumah keluarga yang ada di luar Desa terdampak banjir. Kami Pemerintah Desa Pucangsimo mengucapkan terima kasih kepada Gapoktan Sugihwaras dan Koperasi Produsen Perjuangan Usaha Tani yang sudah peduli warga kami,” pungkasnya. (Zul)