Caption Foto : TNI dan Para Jurnalis saat olahraga Sepak bola dengan skor 6-2
mediapetisi.net – Kodim 0814 Jombang menggelar Olahraga bersama TNI-POLRI, Pemkab Jombang dengan Insan Jurnalis Jombang di Lapangan kantor Pemerintah Kabupaten Jombang. Dihadiri Dandim 0814, Dan Satradar 222 Ploso, Kapolres, Waka Polres, Sekda, Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD, Pa Staf dan Danramil dan PJU Polres Jombang. Bertempat di Lapangan kantor Pemerintah Kabupaten Jombang. Sabtu (14/11/2020)
Sekretaris Daerah Kabupaten Jombang Dr. Akhmad Jazuli menyampaikan terima kasih atas dilaksanakannya olahraga bersama TNI-POLRI, Pemkab dengan para wartawan di Jombang. Olahraga bersama hari ini merupakan inisiatif Dandim 0814, untuk menjaga kebersamaan dengan para jurnalis. Olahraga bersama tersebug tidak melihat siapa yang menang namun mengarah untuk kesehatan dan kebersamaan.
“Saya mewakili Pemerintah Kabupaten Jombang berterima kasih atas diadakannya kegiatan olahraga bersama yang melibatkan TNI dan Polri, Pemkab serta wartawan,” ucapnya.
Selanjutnya akan ada sebuah kegiatan yang merupakan ide dari Kapolres dan Dandim 0814 Jombang untuk membersihkan sungai agar tidak tersumbat oleh kotoran, enceng gondok maupun sampah yang menumpuk untuk meminimalisir banjir di saat musim penghujan.
“Rencana kerja bakti ini sudah kami rapatkan bersama dengan Ibu Bupati Jombang mengenai titik mana yang akan dilakukan pembersihan sungai,” terang Sekda.
Sementara itu, Dandim 0814 Jombang, Letkol Inf Triyono, menyampaikan olahraga bersama TNI-POLRI, Pemkab dengan Insan Jurnalis di lapangan Pemkab Jombang akan timbul kedekatan secara Intensif dengan korelasi rekan rekan elemen Jombang. Selain itu, Olahraga bersama tersebut untuk mensinergikan TNI-POLRI, Pemkab dan Insan Jurnalis agar lebih kuat juga solid guna memberikan sumbangsih pada pembangunan yang ada di Kabupaten Jombang serta untuk mendukung Pemkab Jombang di masa pandemi Covid-19.
“Kami tidak menghendaki tindakan, penyampaian pendapat yang bersifat memberikan kerugian terhadap perkembangan pembangunan di Kabupaten Jombang. Untuk itu, Kita disini bisa bersatu dan bersinergi untuk memajukan kabupaten Jombang. Ini merupakan langkah awal, Insya Allah, kedepannya akan kita laksanakan secara kontinue tetapi tidak harus formal, mungkin akan dilakukan sore hari,” pungkasnya.
Perlu diketahui, olahraga bersama tersebut ada yang main Sepak bola, Volly Ball dan Tenis Meja. (yn)