Caption Foto : Dandim 0814 Jombang saat menyerahkan renovasi rumah kepada warga

mediapetisi.net – Kodim 0814 Jombang telah melaksanakan penyerahan Renovasi  Rumah Tinggal Layak Huni (RUTILAHU) dalam rangka program RUTILAHU kerja sama antara Provinsi Jawa Timur dengan KODAM  V/Brawijaya. Bertempat di Rumah Soqib Warga Dusun Bapang Desa Sumbermulyo Kecamatan Jogoroto Kabupaten Jombang. Senin  (16/12/2019).

Komandan KODIM 0814 Jombang Letkol Inf. Triyono ketika dikonfirmasi mengatakan bahwa KODIM 0814 Jombang telah melaksanakan penyerahan rumah tinggal layak huni (Rutilahu) yakni perbaikan rumah warga di wilayah binaanya di Kabupaten Jombang sebanyak 432 unit rumah dan di setiap kecamatan sebanyak @23/24 unit rumah.

“Bedah rumah ini dalam rangka program RUTILAHU merupakan program kerja sama antara Provinsi Jawa Timur dengan KODAM  V/Brawijaya untuk wilayah KODIM 0814/Jombang. Kali ini diserahkan secara simbolis kepada Bpk Soqib warga dusun Bapang desa Sumber Mulyo kecamatan Jogoroto,” terangnya.

Lanjut Dandim, mengenai teknis pelaksanaannya dengan cara bergotong royong bersama masyarakat. Sasaran program tersebut mengutamakan warga yang kurang mampu dengan harapan dapat menjadikan rumah warga menjadi lebih layak untuk dihuni sehingga nyaman untuk ditempati bersama keluarganya dengan tujuan untuk meningkatkan kerukunan, persatuan dan kepedulian seluruh warga.

“Dengan keterlibatan masyarakat dalam bentuk gotong royong secara fisik dan program ini sangat bermanfaat bagi masyarakat kurang mampu dimana belum bisa mewujudkan hunian yang layak beserta keluarganya. Memang masih jauh dari sempurna tapi paling tidak bisa memberikan hunian sehat dengan memberikan sirkulasi udara yang cukup dan pencahayaan yang tepat. RUTILAHU merupakan arah kebijakan dalam rangka pencapaian tujuan pengembangan wilayah setempat,” harapnya.

Semoga program RUTILAHU tersebut akan diteruskan pada tahun-tahun mendatang agar segera tuntas. Dandim berharap program perbaikan RUTILAHU tersebut dapat tepat sasaran dan bisa bermanfaat bagi penerimanya, serta menjadi faktor penurunan angka kemiskinan yang ada di daerah,” pungkasnya.