Caption Foto : Kasat Resnarkoba saat melaksanakan pengecekan urine pegawai Dinkes
mediapetisi.net – Satuan Resnarkoba Polres Jombang kembali melakukan Pengecekan Urine, kali ini pada semua pegawai di Dinas Kesehatan Kabupaten Jombang. Dihadiri Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Jombang Gatut Wijaya, Kasat Resnarkoba Polres Jombang AKP. Mukid, Kbo Resnarkoba Polres Jombang IPTU Pranan Edi dan Paur kesehatan Polres Jombang Lilik Widajati Amd.keb. Bertempat di Gedung Aula Dinas Kesehatan Kabupaten Jombang. Kamis (3/10/2019)
Sebelum pelaksanaan tes urine, Kasat Resnarkoba Polres Jombang AKP. Moch. Mukid SH. memberikan pengarahan kepada seluruh pegawai Dinas Kesehatan Kabupaten Jombang tentang bahaya narkoba,yang sekarang ini peredarannya sudah menyasar ke kalangan ASN di Kabupaten Jombang.
“Sehubungan dengan peredaran narkoba pada ASN Kabupaten Jombang, Dinas Kesehatan bekerja sama dengan pihak Satuan Resnarkoba Polres Jombang dan Urkes Polres Jombang untuk mengecek urine, dengan maksud agar pegawai dari Dinas Kesehatan Kabupaten Jombang bersih dari jaringan peredaran Narkoba,” ungkapnya.
Menurut Mukid, dalam Pengecekan urine di Dinas Kesehatan kabupaten Jombang tersebut dihadiri pegawai sebanyak 76 orang dan setelah dilakukan pengecekan urine ternyata hasilnya Negatif Narkotika.
“Untuk pegawai yang belum melakukan tes urine akan menyusul ke kantor Satuan Resnarkoba Polres Jombang guna dilakukan pengecekan tes urine susulan,” pungkas Mukid. (yun)