Caption foto :warga desa tampingmojo saat karnaval

JOMBANG :Pemerintah Desa Tampingmojo gelar Pawai Budaya/Karnaval dan Sedekah Desa dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke 73 diikuti oleh Kepala Desa dan perangkat serta ribuan masyarakat Desa Tampingmojo diberangkatkan oleh Camat Tembelang. Start di depan Lapangan Desa Tampingmojo Kecamatan Tembelang Kabupaten Jombang. Kamis (30/8/2018)

Camat Tembelang Wor Windari menyampaikan Karnaval ini salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan RI ke 73 sekaligus sedekah Desa Tampingmojo. Ada beberapa kegiatan yang diadakan seperti perlombaan,  Pengajian, Karnaval dan malamnya ada  campursari. 

“Pelaksanaan kegiatan karnaval merupakan wujud dari rasa cinta tanah air, keguyupan, kerukunan dan  kekompakan dari seluruh masyarakat  Desa Tampingmojo di bawah kepemimpinan Kepala Desa M. Naim.  Karena tanpa itu semua mustahil kegiatan tersebut dapat berjalan dengan baik dan lancar. Semoga kondisi ini bisa terus dipertahankan demi keberlangsungan pelaksanaan pemerintahan pembangunan, dan kemasyarakatan di Desa Tampingmojo,” terangnya.

Foto peserta karnaval

Ketua Panitia Ipung Kurniawan ketika dikonfirmasi mengatakan kegiatan lawai budaya/karnaval ini bertujuan untuk guyub dan kerukunan warga Desa Tampingmojo. Kegiatan karnaval kali ini terlihat istimewa karena kepala Desa Tampingmojo beserta istri ikut karnaval dengan dandanan raja dan ratu dan mengikuti sampai finish dengan berjalan kaki.

“Kegiatan karnaval dilaksanakan juga dalam rangka meningkatkan persatuan dan kesatuan antar warga desa Tampingmojo. Saya selaku ketua panitia, peringatan HUT RI kali ini tidak hanya karnaval tapi banyak rangkaian kegiatan diantaranya lomba voly, pengajian, karnaval, dan hiburan campursari,” katanya. 

Menurut Ipung, rute pawai Budaya/karnaval mulai start lapangan Tampingmojo ke utara dusun Tampingan, ke barat dusun Bakalan, belok kiri ke timur finish di dusun Mojo,” pungkasnya. (yun)